Tuesday, February 2, 2010

KAMERA DIGITAL TERBARU | BERBENTUK KACAMATA RENANG

Kini telah di keluarkan Kamera Digital yang berbentuk Kacamata Renang. Sekarang Kamera Digital juga bisa di sulap menjadi Kacamata Renang, Karena Kecanggihan Teknologi Kamera Digital tidak hanya berbentuk kotak saja tapi juga ada yang berbentuk Kacamata Renang.


Setelah melenggang dengan Scube HD322 terbaru, Liquid Image juga akan mengikutsertakan perangkat kamera lainnya yang terbaru ke penyelenggaraan CES 2010 mendatang. Perangkat tersebut adalah perangkat FreeStyle Serie Model 330 Terbaru.
Perangkat ini berbentuk kacamata renang dengan kamera digital yang terintegrasi. Perangkat kamera kacamata renang ini dilengkapi dengan fitur lensa 62 derajat, sensor gambar 1.3 megapiksel dan LED pencahayaan kilat.
Selain itu, perangkat ini juga mampu merekam video VGA 640×480 dengan kecepatan 30fps dengan audio. Dengan memori onboard sebesar 4GB kiranya cukup untuk menampilkan 6000 gambar atau memutar video selama 90 menit. Keberadaan baterei Lithium internal pada perangkat juga menawarkan rekaman video selama 1.5 jam.
Mengenai pemasarannya sendiri, perangkat yang satu ini rencananya akan segera berada di pasaran pada bulan April 2010 mendatang. Sedangkan bagi yang berminat ternyata harus merogok kocek sebesar 79 USD atau sekitar 790 ribu rupiah. Dan untuk keberadaannya kali ini, pihak Liquid Image telah menyediakan beberapa warna pilihan yaitu merah, biru dan hitam.

1 comment:

Tidak dapat menemukan yang anda cari? Gunakan Google Search !!!

Custom Search

Begadang's Fan Box

Begadang on Facebook